Ticker

6/recent/ticker-posts

Waspadai Kandungan Berikut Ini :

Swine
Swine merupakan nama lain dari spesies babi yang biasanya dijadikan campuran pada penyedap rasa. Oleh karena itu mulai dari sekarang coba lah untuk lebih teliti lagi dalam memilih sebuah produk, terutama yang berkaitan dengan makanan. Sebelum mengonsumsinya pastikan aman dan baca komposisinya dengan baik.

Hog
Hog, istilah ini memang jarang ditemukan di Indonesia. Tapi jika suatu saat anda menemukan istilah ini di luar negeri, usahakan untuk tidak mengonsumsinya karena Hog merupakan nama lain babi dewasa berbobot besar.

Boar
Boar adalah babi sejenis celeng. Ya mungkin juga mirip seperti babi hutan. Intinya Boar masih berkerabat dekat dengan babi.

Pork
Pork biasa ditemukan dalam campuran mie, makanan kaleng impor atau daging-daging olahan seperti sosis, baso dan lain-lain. Tapi untuk produk Indonesia, Pork masih jarang ditemukan.

Lard
Lard sesungguhnya bukan lah daging babi, melainkan minyak babi. Lard biasanya terkandung dalam sabun atau bahan kosmetik seperti pemutih, pelembab dan lain-lain.

Bacon

Pada dasarnya bacon adalah daging tipis. Tapi daging tipis tersebut perlu dipertanyakan apakah itu daging babi atau bukan. Di luar negeri, khususnya di Negara barat sana, bacon biasanya daging babi yang telah di iris secara tipis.

Ham
Anda pasti familiar dengan ham. Di Indonesia, ham memang rata-rata terbuat dari daging sapi. Tapi berhati-hati lah dalam mengonsumsi ham jika anda bepergian ke luar negeri. Karena di Negara barat sana Ham lebih cenderung berupa daging babi.

Sow
Sow mungkin bukan lah istilah yang familiar di telinga orang Indonesia. Ya, karena istilah tersebut memang jarang digunakan. Sow adalah daging babi betina indukan.

Sow Milk
Jika Sow adalah daging babi betina, maka Sow Milk adalah susu babi betina.

Porcine
Industri pengobatan biasanya memakai istilah Porcine sebagai nama lain dari bahan-bahan yang berasal dari babi.


Selain istilah tersebut di atas ada beberapa istiah lainnya yang merujuk kepada hewan tersebut, yang disesuaikan dengan bahasa kedaerahan, yang antara lainnya adalah sebagai berikut :
Cu Nyuk
cu nyuk, dalam bahasa Khek/Hakka (nama kelompok masyarakat Tioghoa), cu berarti babi dan nyuk berarti daging.  Jadi jika digabung  cu nyuk memiliki arti daging babi, sedangkan dalam bahasa Mandarin daging babi disebut cu rou. Sama halnya dengan istilah ham di Eropa.  Untuk masyarakat Eropa  ham adalah istilah umum untuk daging babi.

Ch atau Sh
Di Jepang ch?sh? atau yakibuta adalah istilah makanan yang merujuk pada nama makanan olahan babi  bagian perut.Ch?shee? juga memiliki istilah lain  yang disebut nibuta (arti harfiah: babi masak).  Tak jauh berbeda dengan makanan Jepang, makanan Korea yang kini sedang booming  di kalangan  masyarakat Indonesia juga terdapat istilah-istilah makanan yang memiliki arti khusus sebagai produk makanan olahan babi  seperti dwaeji-bulgogi yang berarti babi panggang bumbu, Samgyeopsal (daging perut babi yang dipanggang tanpa/dengan bumbu), dan  Makchang gui  (jeroan babi panggang).

Tak hanya pada makanan international, pada makanan lokal pun terdapat istilah-istilah khusus  untuk pangan olahan  babi.  Misalnya saksang (olahan daging babi khas daerah Tapanuli), Bak kut teh (makanan Tionghoa paduan dari sayur asin dengan kaldu iga babi khas Kepulauan Riau, Tinorangsak: gulai babi khas Manado.

Posting Komentar

0 Komentar